Jalan Panyalaian Sering Makan Korban, Bupati Eka Putra Minta Timbangan Angkutan Barang dihidupkan kembali

    Jalan Panyalaian Sering Makan Korban, Bupati Eka Putra Minta Timbangan Angkutan Barang dihidupkan kembali
    Foto : Dok. Diskominfo Tanah Datar

    TANAH DATAR - Perwakilan masyarakat Kecamatan X Koto temui Bupati Tanah Datar Eka Putra sampaikan aspirasi terkait kecelakaan beruntun yang terjadi di Jalan Nasional penghubung Bukittinggi dengan Padang tepatnya Nagari Panyalaian yang menimbulkan korban jiwa.

    Salah seorang tokoh masyarakat Koto Baru, Bernes Dt Pisang, menyampaikan terlalu banyaknya peristiwa demi peristiwa yang terjadi dilokasi tersebut membuat masyarakat di Panyalaian trauma.

    "Sudah sangat banyak peristiwa yang makan korban, baik harta, nyawa, maupun kendaraan sehingga membuat masyarakat di lokasi kejadian itu sudah trauma, " kata Bernes Dt Pisang saat ditemui di Kantor Bupati Tanah Datar Senin, (10/4/2023).

    Dia memohon pemerintah daerah maupun pemerintah pusat bagaimana berupaya untuk mencarikan solusinya agar di jalur itu tidak ada lagi kecelakaan lalulintas.

    "Mudah-mudahan kerjasama, musyawarah, mufakat bersama bisa menuntaskan kecelakaan ini, " kata dia.

    Di menjelaskan, kelebihan muatan menjadi penyebab kecelakaan sehingga mengakibatkan rem kendaraan tidak berfungsi dan blong hingga makan korban.

    Salah satu alternatif yang diusulkan masyarakat setempat adalah menghidupkan kembali jalan lama yang tertunda pengerjaannya.

    Yaitunya jalan manunggal di belakang Pondok Pesantren Modern Nurul Ikhlas, dan jalan tembok bulek diantara Paninjauan, Panyalaian ke Koto Baru yang pengerjaan dihentikan.

    "Jalan itu proyek pemerintah provinsi. Saya sebagai utusan masyarakat sudah menyampaikan ke Bupati, bagaimana ini nanti menjadi perhatian Provinsi Sumatera Barat maupun pusat, " jelasnya.

    Sementara itu, Bupati Tanah Datar Eka Putra mengatakan apa yang disampaikan masyarakat X Koto akan segera ditindak lanjuti.

    Bupati meminta pemerintah pusat melalui pemerintah Provinsi Sumatera Barat agar mencarikan solusi agar kedepannya tidak ada lagi korban jiwa di turunan panjang Nagari Panyalaian.

    Untuk meminimalisir kecelakaan, Bupati juga meminta Dinas Perhubungan setempat berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan Provinsi untuk menghidupkan kembali timbangan bagi kendaraan angkutan barang.

    "Dari laporan masyarakat X Koto ke kami, warga yang tinggal dipinggir jalan itu sudah trauma. Jadi kami meminta untuk bersama-sama mencarikan solusi agar kedepannya tidak ada korban jiwa lagi, " kata dia. (JH)

    tanahdatar sumbar
    Joni Hermanto

    Joni Hermanto

    Artikel Sebelumnya

    Kunjungi Masjid A'la Katiagan, Bupati Eka...

    Artikel Berikutnya

    Nonton Gala Premiere Film Buya Hamka, Wabup...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS
    Komitmen Sukseskan Program Akselerasi Menimipas, Jajaran GasPas Rutan Batusangkar Laksanakan Sidak Demi Antisipasi Peredaran Gelap Narkotika dan Handphone
    Langkah Mengurangi Over kapasitas, Rutan Batusangkar Pasang Kayu Tingkat Tempat Tidur Warga Binaan Demi Wujudkan Program Akselerasi Menimipas
    PN Batusangkar Tandatangani  PKS Layanan Disabilitas dengan RSUD Prof Dr. M. Ali Hanafiah dan SLB Negeri 1 Lima Kaum
    Ratusan Pelajar di Tanah Datar Ikuti Lomba Tulis Al-Qur'an
    Rumah Tahfidz Alam Al Waduud Nagari Padang Magek Apresiasi Santri Dengan Pemberian Anugerah Santri Unggul
    Komitmen Sukseskan Program Akselerasi Menimipas, Jajaran GasPas Rutan Batusangkar Laksanakan Sidak Demi Antisipasi Peredaran Gelap Narkotika dan Handphone
    Langkah Mengurangi Over kapasitas, Rutan Batusangkar Pasang Kayu Tingkat Tempat Tidur Warga Binaan Demi Wujudkan Program Akselerasi Menimipas
    Ny.Lise Eka Putra; Program Unggulan Bajak Gratis Di Lanjutkan
    Bertamu ke Batusangkar, PSAD 0309/Solok Gelar Laga Persahabatan Dengan PSAD 0307 Tanah Datar
    Fraksi di DPRD Tanah Datar Sampaikan Pandangan Terkait Ranperda Pertanggungjawaban APBD 2022
    Hadiri Syukuran Air Bersih di Jorong Gantiang, Bupati Eka Putra Pesankan Jangan Sampai Menjadi Bibit Permasalahan Baru
    Sekda Iqbal Lantik Pejabat Pengawas dan PPPK Jabatan Fungsional Tenaga Kesehatan Formasi Tahun 2022
    Ratusan Calon Jemaah Haji Tanah Datar Ikuti Manasik
    Tolak Belajar Daring, Sejumlah Walimurid Sekolah Yang Disegel Datangi DPRD Tanah Datar
    Langkah Mengurangi Over kapasitas, Rutan Batusangkar Pasang Kayu Tingkat Tempat Tidur Warga Binaan Demi Wujudkan Program Akselerasi Menimipas

    Ikuti Kami